Makam Keramat Cinunuk
Obyek Wisata Makam Cinunuk memiliki luas 23,85 ha, dan batas administrasi sebagai berikut:
Utara : Desa Wanaraja
Barat : Desa Banyuresmi
Selatan : Desa Situ Sari
Timur : Desa Tegal Panjang
Bangunan makam terbagi dua bagian, yaitu di makam bagian luar pada sebelah kanan terdapat 9 makam dan di kiri 12 makam, sedangkan di makam bagian dalam terdapat 4 makam. Untuk mengunjungi Makam Cinunuk dapat di dampingi oleh kuncen yang jumlahnya 9 orang dan merupakan keturunan Raden Papah. Makam ini dikelola oleh Keluarga Bapak Rukayad yang merupakan keturunan / generasi ke 4 dari Raden Papah.
Aktivitas yang dapat dilakukan di kawasan Makam Cinunuk adalah berziarah.
Koordinat :7°10’21.981”S 107°57’59.432”E
Fasilitas: Toilet, Shelter, Pos Kesehatan, Mushola, Tempat Parkir.
Terima kasih telah mengunjungi m2indonesia.com